Diagnosa Kerusakan Sepeda Motor 2-Tak Menggunakan Case Based Reasoning

Authors

  • Ali Nur Rachman Universitas Amikom Yogyakarta
  • Anna Baita Universitas Amikom Yogyakarta

Keywords:

Sistem Pakar, CBR, 2-Tak, Diagnosa

Abstract

Sepeda motor merupakan salah satu alat transportasi yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Salah satu jenis sepeda motor yang masih banyak digunakan masyarakat yaitu jenis sepeda motor dua tak. Dikarenakan jenis sepeda motor dua tak merupakan produksi lama, kerusakan sepeda motor dua tak merupakan masalah yang sering terjadi dan dialami oleh sebagian pengguna. Hal ini terjadi juga karena kurangnya pengetahuan pengguna dalam permasalahan kerusakan sepeda motor dan cara mengatasinya. Penelitian ini bertujuan untuk menyelesaikan permasalah bagaimana merancang suatu sistem pakar berbasis website yang ramah terhadap pengguna untuk mendeteksi kerusakan pada sebuah sepeda motor jenis dua tak secara cepat dan akurat. Sistem pakar ini dibangun menggunakan metode Case Based Reasoning (CBR). Metode ini akan mengambil keputusan berdasarkan solusi dari kasus-kasus telah ada sebelumnya. Hasil dari penelitian ini berupa sistem pakar yang dapat digunakan untuk mendiagnosa kerusakan sepeda motor 2-tak berdasarkan gejala kerusakan yang dialami dan diinputkan oleh pengguna. System akan memberikan informasi jenis kerusakan sepeda motor dan menampilkan solusi perbaikan kerusakan. Berdasarkan hasil pengujian dengan metode Black Box Testing, keseluruhan fungsionalitas aplikasi telah berfungsi dengan baik. Selain itu sistem pakar ini berhasil  nilai akurasi sebesar 80%.

References

Arisandi, D., & Puspita Sari, I. (2021). Sistem Pakar Dengan Fuzzy Expert System (1st ed.). Gracias Logis Creatif.

Brilliant, M., & Teknologi dan Bisnis Diniyyah Lampung, I. (2022). Sistem Pakar Metode Case-Based Reasoning Untuk Deteksi Penyakit Stunting Pada Anak. Jurnal SIMADA (Sistem Informasi Dan Manajemen Basis Data), 5(2), 13–22.

Butsianto, S., & Hidayat, A. N. (2019). Implementasi Sistem Pakar Menggunakan Metode Case Based Reasoning dan Nearest Neighbor Untuk Identifikasi Kerusakan Mesin Sepeda Motor Yamaha RX King. Jurnal Inkofar , 1(1), 23–33.

Eko Widodo, A., Ardiansyah, A., Pratmanto, D., Aji, S., & Savitri, D. (2020). SI-PAKARDI (Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Gigi) Menggunakan Metode Forward Chaining. Jurnal Sains Dan Manajemen, 8(1).

Febriansyah, E., & Winarno, E. (2021). Sistem Pakar Deteksi Kerusakan Kawasaki KLX150 Menggunakan Metode Case-Based Reasoning Dengan Algoritma 3W-Jaccard. Jurnal Ilmiah Informatika, 9(2), 68–74.

Firdaus, R., & Pradana, M. R. (2022, April 19). Bukber 2 Stroke Lovers Indonesia, Silaturahmi Pengguna Motor 2 Tak. https://www.motorplus-online.com/read/253244850/bukber-2-stroke-lovers-indonesia-silaturahmi-pengguna-motor-2-tak

Martiwi Sukiakhy, K., & Aulia, O. (2022). PENERAPAN METODE CERTAINTY FACTOR PADA SISTEM PAKAR DIAGNOSA GANGGUAN MENTAL PADA ANAK BERBASIS WEB. Cyberspace :Jurnal Pendididikan Teknologi Informasi, 6(2), 119–129.

Maukar, Sutanty, E., & Astuti, D. K. (2023). Kombinasi Case-Based Reasoning dan Rule-Based Reasoning Pada Sistem Pakar Deteksi Awal Covid-19. Decode: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi, 3(1), 94–105. https://doi.org/10.51454/decode.v3i1.138

Muzakkir, I., & Botutihe, M. H. (2020). Case Based Reasoning Method untuk Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Sapi. ILKOM Jurnal Ilmiah, 12(1), 25–31. https://doi.org/10.33096/ilkom.v12i1.506.25-31

Putra, A. M., Firmansyah, M. A. A., & Syahidan, A. R. (2023). Penggunaan Fuzzy Logic Pada Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Tulang Berbasis Web. Media Jurnal Informatika, 15(2), 156. https://doi.org/10.35194/mji.v15i2.3713

Solecha, K., Badri, E., & Haidir, A. (2021). Sistem Pakar Untuk Mendeteksi Kerusakan Komputer Dengan Metode Forward Chaining Diterima. In Jurnal Infortech (Vol. 3, Issue 2). http://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/infortech

Downloads

Published

2024-08-16

How to Cite

Nur Rachman, A. ., & Baita, A. (2024). Diagnosa Kerusakan Sepeda Motor 2-Tak Menggunakan Case Based Reasoning . LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer Dan Pendidikan, 2(5), 776–783. Retrieved from https://journal.mediapublikasi.id/index.php/logic/article/view/4439