Pengembangan Sistem Informasi E-Kas Dan Siskamling Di Perumahan Graha Absolut Pereng Wetan

Authors

  • Ari Widiyatmoko Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Arnanda Nuryasa Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Bowo Nugroho Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Nesya Rogawati Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Nur Lestari Puji Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Arita Witanti Universitas Mercu Buana Yogyakarta

Keywords:

Sistem Informasi E-Kas, Siskamling, Kas Masuk, Kas Keluar

Abstract

Graha Absolut Pereng Wetan adalah salah satu perumahan yang ada di daerah Yogyakarta. Pada perumahan ini, memiliki pengelolaan keuangan dan jadwal ronda untuk pengamanan lingkungan yang dikelola oleh ketua paguyuban dan bendahara yang telah disepakati bersama oleh warga perumahan. Namun, selama ini mereka menggunakan sistem pencatatan manual menggunakan excel yang mengakibatkan permasalahan kesalahan perhitungan dan tidak transparan terhadap warga perumahan. Seringkali terjadi perselisihan pendapat antara pengelola dan warga perumahan karena sistem yang masih manual tersebut. Maka dari itu jurnal ini membahas tentang perencanaan sistem informasi E-Kas dan siskamling yang menggunakan metode scrum untuk pengembangan sistem informasi berbasis website. Metode yang kami gunakan adalah observasi, wawancara dan studi kasus di perumahan graha absolut pereng wetan. Sistem ini memiliki 3 hak (level) akses yaitu super admin, admin dan user biasa atau warga perumahan. User super admin dan admin akan dapat melakukan pengelolaan proses atau fitur yang ada di sistem ini seperti pengelolan uang masuk dan keluar, pengelolaan user dan  laporan dan juga pengelolaan jadwal ronda. Sistem informasi E-Kas ini diharapkan dapat membantu mengatasi permasalahan yang terjadi di perumahan Graha Absolut Pereng Wetan.

References

N. Nurmalasari, A. Anna, and F. Ilmi, “Sistem Informasi Kas Masuk Dan Kas Keluar Berbasis Web Pada Pt Rakha Rekananta Pontianak,” Swabumi, vol. 8, no. 1, pp. 59–70, 2020, doi: 10.31294/swabumi.v8i1.7433.

H. Jurnal and N. Durahman, “Jurnal Teknik Informatika Kas Online Karang Taruna Cipasung,” Jutekin, vol. 6, no. 2, 2018.

S. Supiyandi, M. Zen, C. Rizal, and M. Eka, “Perancangan Sistem Informasi Desa Tomuan Holbung Menggunakan Metode Waterfall,” JURIKOM (Jurnal Ris. Komputer), vol. 9, no. 2, p. 274, 2022, doi: 10.30865/jurikom.v9i2.3986.

M. Riadi, “Tujuan, Fungsi, jenis dan Kegiatan Perawatan (Maintenance),” Retrieved From Kajianpustaka. Com Https//Www. Kajianpustaka. Com/2019/07/Tujuan-Fungsi-Jenis-Dan-Kegiatan-Perawatan-Maintenance. Html, 2019.

R. A. Fadhallah, Wawancara. Unj Press, 2021.

Published

2023-07-20

How to Cite

Widiyatmoko, A., Nuryasa, A., Nugroho, B., Rogawati, N., Lestari Puji, N., & Witanti, A. (2023). Pengembangan Sistem Informasi E-Kas Dan Siskamling Di Perumahan Graha Absolut Pereng Wetan. AMMA : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(6 : Juli), 637–647. Retrieved from https://journal.mediapublikasi.id/index.php/amma/article/view/3375