Pengolahan Sampah Organik Dan Budidaya Maggot Black Soldier Fly Untuk Pakan Ternak Di Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat

Authors

  • Zulfia Maharani POLYTECHNIC OF HEALTH MINISTRY OF HEALTH JAKARTA II
  • Rojali POLYTECHNIC OF HEALTH MINISTRY OF HEALTH JAKARTA II
  • Desembra Lisa POLYTECHNIC OF HEALTH MINISTRY OF HEALTH JAKARTA II

Keywords:

Pemanfaatan Sampah Organik, Reduksi Sampah, Larva Black Soldier Fly (BSF), Budidaya Maggot BSF

Abstract

Salah satu tantangan yang sangat penting yang dihadapi oleh hampir semua kota-kota di Indonesia adalah masalah pengelolaan sampah. Meningkatnya produksi sampah terutama sampah organik di Jakarta selama ini tidak dibarengi dengan pengelolaan yang maksimal. Wilayah Kecamatan Johar Baru memiliki masalah pengelolaan sampah yaitu terbatasnya kapasitas TPA, tidak adanya akses angkut sampah ke beberapa lokasi dan tingkat kepedulian masyarakat terhadap pemanfaatan sampah masih rendah. Selain itu masih banyak kondisi ekonomi masyarakat yang rendah, tingkat pengangguran yang tinggi dan lingkungan yang kumuh. Oleh karena itu diperlukan suatu upaya pemanfaatan dan atau mereduksi sampah organik yang juga memiliki nilai ekonomis tinggi. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah memberdayakan masyarakat dalam pengelolaan sampah organik dan budidaya maggot Lalat Black Soldier Fly untuk pakan ternak sebagai salah satu teknologi reduksi sampah di Kecamatan Johar Baru tahun 2021. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah dengan melakukan sosialisasi dan edukasi pengelolaan sampah, pelatihan dan praktek pemanfaatan sampah organik sebagai media larva Black Soldier Fly (BSF), dan secara langsung mempraktekkan budidaya maggot. Proses kegiatan dipantau dan dievaluasi agar dapat tercapai upaya reduksi sampah organik secara mandiri dan terbentuk bank maggot BSF.

References

https://www.merdeka.com/jakarta/sampah-jakarta-bikin-resah.html.

https://news.detik.com/kolom/d-3939006/jakarta-darurat-sampah.html

BKKBN, BPS, Kementerian Kesehatan. Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia. Seri remaja 2017. Jakarta. 2018.

Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah .

Popa, R. dan Green, T. 2012. DipTerra LCC e-Book ‘BlackSoldier Fly Applications’.

Holmes, L.A., Vanlaerhoven, S.L., Tomberlin, J.K. 2012. Relative Humidity Effects on the Life History of Hermetia illucens (Diptera: Stratiomyidae). Environmental Entomology,41(4): 971-978.

Popa, R. dan Green, T. 2012. DipTerra LCC e-Book ‘Biology andEcology of the Black Soldier Fly’. DipTerra LCC.

Diener, S. 2010. A Disertation: Valorisation of Organic Solid Waste using the Black Soldier Fly, Hermetia illucens, in Low and Middle-Income Countries. Swiss: ETH Zurich.

Diener, S., Zurbrügg,C., Gutiérrez, F.R., Nguyen, D.H., Morel, A., Koottatep, T., Tockner, 2015.

Diener, S., Solano, N.M.S., Gutiérrez, F.R., Zurbrügg,C.,Tockner, K. 2011. Biological Treatment of Municipal OrganicWaste using Black Soldier Fly Larvae. Waste BiomassValor, 2: 357-363.

Newton GL, Sheppard DC, Watson DW, Burtle GJ, Dove CR. 2005. Using the Black Soldier Fly, Hermetia illucens, as a value-added tool for the management of swine manure. Report of the Animal and Poultry Waste Management Center, North Carolina State University. Raleigh (US): North Carolina State University.

Published

2023-05-31

How to Cite

Maharani, Z., Rojali, & Lisa, D. (2023). Pengolahan Sampah Organik Dan Budidaya Maggot Black Soldier Fly Untuk Pakan Ternak Di Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat. AMMA : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(4), 377–383. Retrieved from https://journal.mediapublikasi.id/index.php/amma/article/view/2740